Friday, July 5, 2013

Allure Green Tea Latte

Since I'm one big fans of green tea ...so I would lovely to try anything contain green tea...

 Sore hari kota Jakarta yang diguyur hujan setiap harinya, tentu membuat suasana menjadi nyaman. Begitupula dengan saya yang hanya bisa menatap hujan hingga berhenti. Suasana seperti ini pasti membuat kita merasa ingin dihangatkan. Karena kebiasaan yang baru menular, di mana sore hari saya jadi suka minum teh atau kopi, tentunya cuaca seperti ini juga mendukung pastinya.

Salah kalau Anda mengira saya di restoran, kafe, atau apapun itu. Yah, saya di kantor sambil menyeruput secangkir green tea latte hangat buatan sendiri. Tentunya bukan memesannya di kafe manapun loh. Iya, saya membeli minuman sachet di supermarket Kem Chicks. Tepatnya minuman green tea latte merknya Allure. Orang yang penasaran dan penggemar green tea seperti saya, ketika melihat segala sesuatu berbau green tea saja sudah excited sendiri.


 Oke, mengenai green tea latte nya sendiri...1 bungkus berisi 2 sachet seharga 10k. Di mana, di dalam bungkusnya ada petunjuk cara membuatnya. Anda bisa membuat panas atau dingin. Kali ini saya mencoba green tea latte panas. Saya mengikuti saran penyajian yaitu hanya dengan menuangkan 180 ml air panas ke dalam bubuk green tea. Cukup simple, dan enak di mulut. Apabila ingin yang lebih enak, kurangi airnya agar lebih terasa.



Menurut saya, sayang sekali warna green tea nya kurang hijau. Kemudian, rasa susunya juga berasa. Namun, untuk saya rasanya kurang pekat dan kurang green tea. Padahal saya sudah mengurangi jumlah takaran air. Warnanya memang pucat seperti hijau muda. Tapi, untuk penghangat di sore hari tak ada salahnya kok mencobanya. Karena sampai sekarang saya belum menemukan green tea latte yang benar-benar pas rasanya.

ALLURE Japanese Green Tea Latte
Dapat dibeli di supermarket Kem Chicks

Taste : ***
Price : $

by : siQa

No comments:

Post a Comment