Thursday, April 16, 2015

Avec Moi

Delicious food and warming heart...

Siapa sih yang tidak suka dengan makanan enak dan menyenangkan hati? Untuk restoran yang satu ini, saya sukaaaa banget makanan mereka. Nama restorannya Avec Moi, terletak di ruko Thamrin City. Thamrin City sendiri terletak di belakang Grand Indonesia. Restoran ini terletak di dalam kompleks ruko dan berada di hook, jadi ketika masuk ruko langsung terlihat restoran ini. Gedungnya memang tidak terlalu besar. Namun, cukup unik dengan logo kelinci di merknya. Saya pun masuk ke dalam gedung dan suasana yang cukup nyaman di dalamnya dengan lampu yang remang-remang.

Menu yang terdapat di buku memang tidak terlalu  banyak. tapi, hal ini justru membantu saya untuk memilih menu makanan lebih mudah. Menu yang disajikan mereka yaitu ala French. Saya memesan beberapa menu yang menggoda saya, yaitu :




- Duck Leg Confit (145k) : sous vide duck leg in duck fat, caramelised onions, grapes and tomato concasse, mash potato. Bebek yang satu ini super enak banget. Kulitnya yang crispy, dagingnya yang empuk banget, nendang banget rasanya, ditambah sausnya yang enak. Mash potato nya lembut banget. Untuk yang satu ini saya recommend banget...




- Boeuf Bourguignon (140k) : sous vide wagyu beef shank, red wine juice, grilled sous vide vegetables, mash potato. Dagingnya super lembut dan empuk serasa langsung meleleh ketika masuk mulut. Untuk sausnya pun rasanya sangat pas dengan red winenya juga terasa manis. Ini saya juga recommend banget...




- Bacon carbonara (85k) : roasted pork bacon, sous vide eggs, grated parmigiano, garlic, fresh ground Sarawak black pepper. Spaghetti bacon carbonara dengan telurnya yang masih setengah mentah langsung buru-buru diaduk dengan spaghettinya. Rasanya pun menjadi creamy dan merata.

So, if you want to date with someone, try this restaurant or make reservation first because the place is not too big. Trust me, they taste so good....You should try this restaurant.


Give the happiness to your tummy with good food...

Taste : *****
Price : $- $$

Avec Moi
Office Park Thamrin City,
Jl. Thamrin Boulevard, Tanah Abang, Jakarta

Ph : (021) 29625878
Open hour : 11.30- 14.30, 18.00-21.30

by : siQa

Wednesday, April 15, 2015

do an Vietnamese Restaurant

 Never expect will find cheap and also tasty Vietnamese food near my house...

Sebagai salah satu penggemar makanan Vietnam, saya agak kesulitan menemukan restoran Vietnam yang menyajikan menu lengkap ala Vietnam. Memang di setiap mall boleh dibilang ada restoran Pho Vietnam, tapi menu yang disajikan tidak lengkap dan khusus hanya pho. Jadi, lebih sulit mencari restoran yang menyajikan berbagai macam sajian makanan Vietnam. Restoran ini terletak di PIK dan tepat berada di sebelah tempat karaoke Masterpiece by Ahmad Dhani. Restoran ini bisa menembus ke tempat karaoke sebelahnya. Saya makan di siang hari dan tempatnya lumayan ramai.

Menunya sendiri boleh dibilang banyak dan harganya pun masih tidak terlalu mahal. Saya pun mencoba memesan beberapa menu :


- Lumpia Fresh dengan ayam dan udang (36,5k) : lumpia yang berisi bihun dan potongan ayam dan udang, ditambah cocolan bumbunya yang enak dan pas di lidah.



- Lumpia goreng kepiting (33,5k) : appetizer yang satu ini enak banget dan sayang untuk dilewatkan. Rasanya renyah, wangi, dan enak banget.



- Salad pepaya daging (43,5k) : potongan iris tipis panjang pepaya muda ditambah potongan daging sapi dituang dengan bumbu salad yang bikin segar rasanya dan tidak enek. Btw, dagingnya banyak loh dikasihnya..



- Salad bihun tumis dengan sapi (58,5k) : makanan ini salah satu favorit saya untuk makanan Thailand. Yaitu bihun ditambah dengan selada, irisan wortel, cincangan daging sapi dan lumpia. Ditambah bumbu khas Vietnam yaitu cuka yang sudah diracik sedemikian rupa disiram dan diaduk dengan semuanya. Rasanya segar banget dan porsinya mengenyangkan.




- Nasi dengan ayam bakar sereh (55,5k) : salah satu masakan khas Vietnam tapi mirip dengan makanan Indonesia. Daging ayam yang dimasak dengan bumbu-bumbu dan berwarna kekuningan.



- Es kacang campur ala Vietnam (25,5k) : es campur berisi kacang merah besar dan kecil, ubi, dan santan di atasnya.

Menurut saya, restoran yang satu ini patut dicoba untuk yang menyukai makanan Vietnam. Selain harganya yang masih oke di kantong, rasanya pun enak. Apalagi ditambah porsinya yang banyak. Saya sendiri makan sampai kekenyangan karena memesan saking banyaknya. Kalian bisa mengajak teman-teman makan di sini sehingga bisa sharing dan mencoba banyak menu. BTW, yang paling saya suka adalah kecepatan penyajian makanan mereka..superb banget, jadi kalau kalian udah sangat kelaparan bisa ke sini...

Enjoy your day with healthy meal and happy tummy.. :)

See you in the next blog.


Taste : ****

Price :$

do an
Ruko Gold Coast ,
Jl .raya Pantai Indah Kapuk
Jakarta Utara 14450

Phone : (021) 29429339
Open hour : 10 am- 22 pm

by : siQa

Tuesday, April 7, 2015

Bottega Ristorante

Nice ambience, beautiful place and decoration...

Restoran yang bernuansa cantik ini memang sedang dibicarakan orang-orang Jakarta. Tempatnya yang memang berada di kawasan elit dan strategis tentu sangat mengundang untuk didatangi. Restoran ini sendiri terletak di kawasan Mega Kuningan, yaitu di Menara Bank Danamon dan selalu ramai direservasi ketika akhir pekan. Kebetulan saya tidak tahu hal ini dan datang tanpa reservasi terlebih dahulu. Alhasil, saya dan teman saya mendapat tempat di outdoor dan kurang nyaman. Restoran ini satu grup dengan Wilshire yang berada di daerah SCBD. Restoran ini tempatnya tergolong mewah dan didesain dengan cantik. Sayangnya, saya datang di malam hari sehingga tidak begitu jelas ketika difoto. Akan lebih bagus kalau difoto pada siang hari. Tempatnya sangat romantis untuk orang yang pacaran dan nuansanya cozy.

Makanannya sendiri mengarah ke western- Italian food. Saya dan teman saya memesan beberapa menu andalan mereka (aka. yang ditandai bintang di menu mereka), yaitu :

- Bottega Steak Frites (149k) : steak with demi glace and homemade potato chips. Steaknya enak dan pas matangnya. I love their potato chips. Enak, tipis, dan renyah.



- Costine/ Turcan Style Pork Ribs (149k) : St. Louis pork ribs with paprika and seasonal vegetable. Sayang sekali, saya kecewa dengan menu yang satu ini. Biarpun pork ribs nya enak dan lembut. Sayang, bumbunya tidak cocok sama sekali dengan pork ribs nya. Terlebih di bawah menunya juga terdapat mashed yam. Tapi, justru ini bikin rasanya aneh dan berantakan. Not recommended for this.


- Veal Braised in Red Wine (149k) : daging sapi yang disajikan sangat lembut dan lumayan enak.

- Nutella, banana, and marshmallow pizza (85k) : puff pastry with the topping on it. Menurut saya, puff pastry nya agak terlalu tebal tapi cukup renyah ditambah dengan topping nutella yang enak. Tapi, buat saya harganya agak terlalu mahal.


Sekian untuk review kali ini. Menurut saya, restoran ini didesain mewah dan elegan serta bernuansa romantis. Namun, untuk makanan kurang menggoda ditambah harganya yang lumayan mahal. Tetapi, kalau kalian ingin mencari tempat dengan suasana ambience, kalian bisa datang ke sini di siang hari dan foto-foto. Tapi, sebelumnya jangan lupa untuk reservasi terlebih dahulu yah supaya dapat tempat yang bagus.

Enjoy the food...


Taste : ***
Price : $$$


Bottega Ristorante
Menara Bank Danamon
Jl. Prof Dr. Satrio Kav. E4 No.6
Lingkar Mega kuningan, jakarta Selatan 12950
Phone : 021- 57992222
Opening hour : 9 AM-12 PM

by : siQa