Thursday, June 27, 2013

Pancious

  Pancake..?? Pasti udah ga heran dengan merek yang satu ini, kan? Mungkin hampir dari kalian pernah mencobanya. Apalgi bagi pecinta dessert, resto yang satu ini tentunya ga boleh ketinggalan,bukan?

Kalau saya sendiri, boleh dibilang baru pernah 2 kali makan di Pancious. Itupun di kedua tempat yang berbeda. Kali ini saya makan dengan keluarga. Karena kebetulan sudah sore-sore, jam-jamnya laper nanggung-nanggung. Mampir deh kita di Pancious Summarecon Mall Serpong. Karena hari Minggu, makanya tempat pun agak penuh dengan susasana yang nyaman dan agak ramai karena restorannya terbuka.   Orang luarpun/passerby juga bisa melihat ke dalam restoran. Kami memilih tempat duduk yang agak pinggir dan duduk dekat kaca.

Tidak tahu mau pesan apa, akhirnya kami memesan yang sudah menjadi favorit dari menu pilihan mereka.
Untuk info saja, Kalau di sini kita boleh memilih apakah mau pancake atau waffle, bahkan ada juga crepes. Karena kita penasaran, akhirnya dicoba semua deh..(hehe...) terus, kalau tidak terlalu lapar juga bisa dengan 1 pancake saja loh..
Btw..mereka juga ada pancake yang asin loh, maksudnya dengan campuran daging,dll. Tersdia juga menu spaghetti, steak, dan minuman lainnya..

Yang kita pesan :



- Coco Baileys pancake : pancake dengan disiram saus coklat yang bercampur bailey. Rasanya pun agak dominan dengan baileys(agak sedikit berbau mirip rum). Ditambah es krim coklat (es nya boleh memilih antara rasa coklat dan vanilla,taburan almond, dan chocolate fudge.
 


- Apple crumble (waffle and pancake) : sebenernya racikan adonan untuk pancake dan waffle sama. Hanya berbeda bentuk saja. Yang satu bulat, sedangkan yang satu kotak-kotak. Untuk yang satu ini kita memilih menggunakan es krim vanilla, karena menurut saya lebih cocok. Remahan biskuit, dan apel yang dipotong kotak-kotak dan dimasak dengan gula dan cinnamon. Menurut saya, ini enak sekali. KArena apelnya juga tidak terlalu manis, sehingga tidak eneg. Terlebih apabila Anda menggabungkan makannya dengan es krim, waffle, dan saus karamel di atasnya.woww...serasa meleleh di mulut. Untuk rasa cinnamonnya sendiri agak dominan. Karena saya juga sangat menyukai cinnamon. Tapi, menurut saya apabila Anda memakannya sendirian akan terasa sangat eneg, karena porsinya agak besar. Tapi, JAngan khawatir kok..Anda bisa memesan cukup dengan 1 waffle saja dan piring Anda pun akan bersih tandas Anda santap.



- Caramelized banana crepes : sebenernya bayangan saya dengan yang dihidangkan agak sedikit berbeda. Tapi, Anda pasti suka kok dengan tampilan yang menarik. Terlebih warnanya,ditambah potongan pisang yang dimasak karamel dan disiram di atas crepesnya. Pasti menggoda sekali untuk dimakan. Tapi, karena saya memesan es krim coklat di atasnya sehingga rasanya kurang pas. Mungkin akan elbih baik kalau dengan es krim vanilla. KArena rasa es krim coklat bisa mendominasi rasa crepes dan banana caramelnya sendiri. Crepes yang dihidangkan yaitu mirip kue layer dengan tekstru seperti whip cream di tiap lapisannya. Sehingga, bagi Anda yang suka crepes seperti ini boleh mencobanya. Tapi, saya sarankan makannya di sharing karena takut Anda terlalu eneg karena krimnya yang memang agak banyak.

OKe, sekian review dari saya mengenai pancake, waffle, dan crepes. Monggo, silahkan dicoba dan dicari gerai PAncious terdekat.

Taste : ***
Price : $-$$

Pancious
Summarecon Mall Serpong 2 Lantai 1 unit GF 251
Sentra Gading Serpong
Jl.Boulevard Gading Serpong
Tangerang 15810
Telp.(021)29310402

by : siQa

No comments:

Post a Comment