Wednesday, April 2, 2014

PAUL Bakery


Never escape from sweetness....

 Dessert selalu bisa meluluhkan hati setiap orang yang sedih maupun senang. Siapa yang tahan dengan godaan dessert yang cantik dan menggoda mata..? Bakery yang satu ini memang sudah terkenal di berbagai belahan dunia.Franchisenya sendiri memang baru dibuka pertama kali di Pacific Place Mall.



-Palmiers (25k) : kalau liat ini, pasti jadi inget sama salah satu biskuit Indo yang  mereknya Genji Pie. Iya bener, ga salah kok.Cuman bedanya ini versi gedenya. Selain rasanya garing yang mirip croissant,taburan gula di atasnya menjadi pemanis. Bagi penggemar kue Perancis, pasti tidak boleh melewatkan yang satu ini.




- Chausson Pommes (25k): Atau yang biasa kita sebut apple turnover untuk bahasa inggrisnya. Di dalamnya berisi selai apel dan potongan apel. Rasanya juga tidak terlalu manis, ada sedikit asam sehingga rasanya agak segar.




- Seafood Gratin De Pommes (140k): potongan kentang yang diiris-iris sekitar 1/2 cm, ditambah dengan potongan seafood (cumi-cumi, udang, kerang hijau) dan ditambah grated cheese dan dituang bechamel sauce yang kemudian dipanggang di dalam oven. Rasanya yang creamy dan gurih dari kejunya sungguh terasa sekali. Keju yang lengket dan juga saus yang manis gurih creamy sungguh menyempurnakan rasanya.





- Millefeuille Fraise (50k): siapa yang tidak tahu kue yang satu ini. Selain tampilannya yang segar, cantik, dan menggoda untuk dimakan pasti tidak ingin dilewatkan. Memang benar setelah dicoba, rasanya pun enak banget. Strawberry yang agak asam, dicampur dengan krim custard yang manis, ditambah renyahnya lapisan puff pastry di antaranya. Apakah Anda kebayang bagaimana enaknya kue yang satu ini..? Saya pun sanggup untuk menghabiskannya sendirian.


Taste : *****
Price : $-$$


PAUL Bakery
Pacific Place Mall 
Unit G,GF No.101
Jakarta 

Business Hours :
07.00 - 22.00 (Sunday-Thursday)
07.00 - 24.00 (Friday to Saturday)


by : siQa

No comments:

Post a Comment